Porprov Sultra ke-XIV, IPSI Mubar Sumbang Satu Medali Emas dan 4 Perunggu

1083
Ketgam: Peraih Medali Emas Cabor IPSI pada Porprov ke-XIV dari Mubar, Selfi. (Tengah).

Penulis : Jul Awal

MUNA BARAT— Pada Porprov Sultra ke- XIV di Kabupaten Buton, Kabupaten Muna Barat kembali menambah raihan satu medali emas dan 4 Perunggu.

Kali ini datang dari Cabor Silat pada Kelas B Putri atas nama SELFI.

Sekretaris IPSI Mubar Laode Sirodi mengatakan atlet Silat Selfi memenangkan pertarungan setelah menaklukan pesilat asal Buton Selatan.

“Yang ikut semifinal 4 orang termasuk ganda. Alhamdulillah Selfi masuk final dan keluar sebagai juara 1 mendapatkan medali emas,” kata Sirodi saat dihubungi.

Lanjut Ketua Tim kontingen IPSI Mubar ini menambahkan 4 orang lainnya hanya mendapatkan medali perunggu termasuk kelas ganda putri.

“Kelas D Putri Atas nama Sumarlin, Kelas E Putri Atas nama Maya Suriyanti, Kelas E Putra atas nama La Ode Sarmin Munanto, dan Ganda Putri Wa Ode Ramadhan dan Yanti, masing-masing mendapatkan medali perunggu,” jelasnya.

Sebelumnya, dalam pertandingan Silat yang diikuti pesilat Mubar sempat terjadi aksi protes terhadap wasit karena dinilai tidak adil.

“Ya sempat terjadi protes. Karena kami nilai wasit tidak profesional,” tutupnya.

Artikulli paraprakPemda Konut Minta Sapma PP Jadi Alat Pemersatu Bangsa dengan Ideologi Pancasila
Artikulli tjetërJamin Terpeliharanya Kamtibmas, Pemkot Kendari Gelar Rakor Bersama Forkopimda

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini