Nurnining Yakin Lukman Abunawas Sosok Tepat Pimpin DPP LAT Sulawesi Tenggara

Nurnining Ilham, Salah satu tokoh masyarakat konawe

KONAWE – Tokoh masyarakat Konawe, Nurnining Ilham, menyambut positif terpilihnya Dr. H. Lukman Abunawas, S.H., M.Si., sebagai Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Lembaga Adat Tolaki (LAT) Sulawesi Tenggara (Sultra) untuk periode 2025-2030.

Ditemui di Laika Mbuu pada Sabtu (17/5), Nurnining Ilham menyatakan keyakinannya bahwa Lukman Abunawas, yang dikenal luas sebagai tokoh birokrasi dengan dedikasi tinggi terhadap pelestarian budaya daerah, akan membawa perubahan signifikan bagi kemajuan LAT Sultra.

“Lukman Abunawas, dengan rekam jejaknya di birokrasi dan perhatian mendalam pada pelestarian budaya daerah, diharapkan mampu membawa angin segar bagi perkembangan LAT Sultra,” ungkap Nurnining.

Lebih lanjut, Nurnining meyakini bahwa pengalaman matang yang dimiliki Lukman Abunawas akan memperkuat peran lembaga adat dalam melestarikan nilai-nilai luhur budaya Tolaki serta memberikan kontribusi nyata bagi pembangunan daerah.

“Kepemimpinan beliau diharapkan dapat semakin mempererat persatuan dan kesatuan masyarakat Tolaki serta memperkokoh eksistensi adat dan budaya di tingkat nasional maupun internasional,” imbuhnya.

Nurnining juga menyampaikan harapannya agar di bawah kepemimpinan Lukman Abunawas, DPP LAT dapat terus aktif melakukan penelitian sejarah Tolaki dan mengedepankan kepentingan organisasi di atas kepentingan pribadi.

“DPP LAT ke depan diharapkan dapat menjunjung tinggi simbole watohu serta Kalosara, seiring dengan kemajuan suku dan budaya Tolaki,” tambahnya.

Selain itu, Ia juga berharap kedepan, DPP LAT dapat membangun rumah Lulo yang bakal menjadi investasi daerah dan wadah pelestarian budaya bagi generasi mendatang.

“Rumah Lulo ini nantinya akan menjadi wadah bagi generasi muda untuk terus menjaga budaya Lulo di era modern ini,” pungkasnya.

Artikulli paraprakDR. Sarmadan Pimpin Sidang Sementara Pemilihan Ketua Umum DPP LAT 
Artikulli tjetërLukman Abunawas Nakhoda Baru DPP LAT Periode 2025-2030