Ini 100 Hari Kerja Dr Bahri, Jubir : Pj Bupati Wujudkan Mimpi Masyarakat Muna Barat

495
Juru Bicara Pemkab Muna Barat, Fajar Fariki. Foto/Dok Pribadi.

Penulis : Jul Awal

MUBAR, Tidak terasa sudah 100 hari Dr Bahri dilantik menjadi Pj Bupati Muna Barat oleh Gubernur Sulawesi Tenggara Ali Mazi 27 Mei 2022 lalu.

Dalam usia penerintahannya yang lebih kurang 100 hari. Alumni 07 STPDN ini telah mampu meletakan konstruksi dasar pembangunan yang strategis berbasis pada kebutuhan dasar masyarakat daerah.

“Legalitas yang tersematkan ini menjadi dasar Pj Bupati Dr Bahri dalam mengambil langkah-langkah strategis guna membenahi wilayah ini,” Ujar Muh Fajar Fariki selaku Jubir Pemkab Mubar, Jumat 29 Juli 2022.

Fajar Fariki menyampaikan rencana strategis itu sebagai upaya mewujudkan mimpi besar masyarakat Muna Barat dengan metodologi atau cara melakukan sesuatu dengan menggunakan pikiran secara seksama untuk mencapai suatu tujuan.

Kata dia, memang diakui bahwa pembangunan yang dilakukan sebelumnya, selama hampir 8 tahun usia bumi laworo telah banyak kemajuan pembangunan.

Namun, harus diakui pula masih banyak kekurangan yang segera harus dibenahi

“Pembenahan yang di lakukan oleh sang birokrat muda itu menyangkut hal yang vital dan strategis bagi kemajuan daerah untuk masa depan wilayah yang lebih baik,” tambah mantan Kabag Humas Pemkab Muna itu.

Lanjut dikatakannya, berdasarkan hasil monitoring dalam “plesiran” Wilyah di bumi Laworo, Pj Bupati telah menemukan beberapa hal serius yang segera harus di intervensi.

Diantaranya adalah, Aspek infrastruktur pelayanan publik, Sarana dan prasarana pemerintahan berupa perkantoran, daya saing infrastruktur, tingkat kesejahteraan masyarakat dan kualitas sumber daya manusia.

Berkaca dari situasi ini, maka Dr Bahri mengambil suatu formulasi kebijakan strategis sebagai langkah tindak untuk pembenahan.

“Untuk mewujudkan ini maka perlu dukungan dan partisipasi masyarakat dan semua pihak agar obsesi dan Asa Rakyat untuk kesejateraan masyarakat dapat terwujud sehingga masa depan Muna barat yang lebih baik bukanlah fatamorgana”, tutupnya.

Berikut program Kerja Pj Bupati Mubar Dr Bahri yang sedang dan akan berjalan :

1. Pembangunan Masjid Agung Muna Barat yang sudah di lakukan peletakkan batu pertama oleh Gubernur Sultra H Ali Mazi rencana pembangunannya akan selesai pada tahun 2023 dengan Total Anggaran 28 Miliar

2) Pembangunan kantor bupati yang sudah dilakukan peletakan batu pertama oleh Gubernur Sulawesi Tenggara direncanakan pembangunannya akan selesai pada tahun 2023 dengan total anggaran 46 Miliar.

3) Pembangunan kantor DPRD kabupaten Muna Barat yang sudah dilakukan peletakan batu pertama oleh Gubernur Sulawesi Tenggara direncanakan akan selesai pada Tahun 2023 dengan total anggaran 24 Miliar

4) Mall pelayanan publik Pembangunannya Tahun 2023 dengan total anggaran 12 Milyar

5) Pembangunan Rujab Bupati dan Wakil Bupati direncanakan Pembangunannya Tahun 2023

6) Pembangunan Rujab Pimpinan DPRD direncanakan pembangunannya Tahun 2023

7) Pembangunan Posko Pemadam Kebakaran untuk 3 wilayah ( Tiworo Raya, Lawa Raya dan Kusambi Raya direncanakan pembanguannya tahun 2023.

8) Pembangunan Mes Guru dan Tenaga Kesehatan di seluruh wilayah kepulauan

9) Fasilkitasi Kurikulum muatan lokal pada sekolah dasar

10) Bansos BLT APBD untuk 5 Kelurahan

11) Dukungan UHC (Untuk yang tidak mempunyai NIK, Disabilitas, Orang gila dan bayi baru lahir)

12) Cetak sawah 400 HA

13) Bantuan keuangan 81 Desa

14) Dukungan pembangunan pabrik tepung dan tenaga tapioka 4000 HA

15) Mess guru dan tenaga Kesehatan (Kepulauan)

16) KEGIATAN UMKM :
A. Mendorong NIB
B. Peningkatan kapasitas
C. Pembiayaan (Bantuan Modal Usaha-Hibah, Subsidi Bunga, IJP.

17) Pembangunan infrastruktur Jalan/Jembatan untuk mendukung konektivitas wilayah.

Artikulli paraprakDewan Pers Temui Menko Polhukam Mahfud MD Bahas Draf RKUHP
Artikulli tjetërPeringati Tahun Baru Islam, ISTEK Aisyiyah Kendari Gelar Jalan Santai

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini