Gas Oke Gas Torang Dua Gas, Kembali Menggema Saat Rajiun-Purnama Dapat Nomor Urut 2 di Pilkada Muna

793

Muna, Ribuan militan calon bupati dan wakil Bupati Muna, Rajiun-Purnama dengan akronim Rahmatnya Muna padati jalan by pass Raha saat pengundian nomor urut pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Muna.

Pencabutan nomor urut dilakukan di gedung SOR Laode Pandu, Raha pada Senin pagi, (23/09/2024).

Saat itu pula, pendukung Rajiun-Purnama bahagia dan bergembira saat Rajiun mengambil dan mencabut nomor urut 2.

Dari pantauan media, saat mendengar kabar jika pencabutan nomor urut RahmaTnya Muna adalah nomor urut 2, sontak massa pendukung RahmaTnya Muna mengangkat dua jari dan sambil memegang gambar dan poster Rajiun-Purnama Nomor urut 2 sambil menyanyikan lagu yang dibumingkan presiden terpilih “Gas oke Gas Torang Dua Gas”.

Ketua Garuda Muna, Jafarudin saat ditemui, dirinya mengungkapkan bahwa Rajiun saat bahagia dan senang mendapatkan nomor urut kesukaannya.

“Pas pak Rajiun ambil dan cabut nomor urut, beliau lihat angka 2. Pak Rajiun sontak bahagia dan senang. InsyaAllah, Rajiun-Purnama menjadi pemenang pada Pilkada tahun ini,” ungkap Jafar.

Ia pun menilai bahwa Ini adalah harapan baru bagi masyarakat Wite Barakati.

“Kami menaruh harapan besar kepada kepada paslon Rahmatnya Muna untuk sesegera membangun Muna yang kita cintai,” ucapnya.

Jafar menyebut bahwa nomor 2 adalah tanda-tanda kemenangan bagi Rahmatnya Muna.

“Insya Alloh terpilih. Nomor 2 ini nomornya sangat di idam-idam kan dan sangat diharapkan oleh paslon Rahmatnya Muna,” ungkapnya.

Ia berharap dengan nomor 2 ini akan membawa keberkahan dan bagian dari tanda-tanda kemenangan paslon Rahmatnya Muna.

“Nomor 2 bagi kami adalah nomor kemenangan Presiden Republik Indonesia dan kemenangan masyarakat Kabupaten Muna, lewat tangan-tangan pemimpin baru bapak LM Rajiun Tumada dan bapak Purnama Ramadhan,” tutupnya. (***).

Artikulli paraprakKPU Muna Barat Komitmen Gelar Pilkada Damai, Deklarasi Dilaksanakan Hari Ini 
Artikulli tjetërRusdianto Berikan Apresiasi atas Sportivitas Tinggi Warnai Final HIPPMALA Wutareo Cup 1