Dua Pemuda di Kendari Diserang Oleh OTK Menggunakan Busur Saat Sedang Miras

1222

Penulis : Andhy

KENDARI, BONDO.ID – Dua orang penuda bernama Restu (25), dan Andriyadin (26) di kendari, menjadi korban pembusuran yang dilakukan oleh Orang Tirak di Kenal (OTK), saat melakukan pesta miras di depan Tokoh Ceria Wua-wua Kota Kendari, pada Sabtu (18/6/2022).

Kasat Reskrim Polresta Kendari, AKP Fitrayadi mengatakan, pembusuran berawal ketika, korban dan teman-temannya sedang mengkonsumsi minuman keras di salah satu warung di depan Tokoh Ceria ,

“Menurut saksi yg ada di tkp, melihat korban restu cekcok dengan pelaku yang dia tidak ketahui namanya berjumlah dua orang. Stelah itu pelaku pergi dan tidak lama kemudian datang kembali pelaku bersama rekan rekannya dan langsung melakukan pembusuran kepada kedua korban,” ujarnya Fitrayadi.

Akibat kejadian tersebut, korban Restu mengalami luka tusukan busur pada bagian perut sebelah kiri dan mengeluarkan darah.

“Sedangkan korban Andryadin mengalami luka tusukan busur pada bagian tangan sebelah kiri,” ungkapnya.

Saat ini korban telah dibawah ke RS Abunawas untuk mendapatkan pertolongan medis.

“Untuk Korban belum bisa dimintai keterangan karena masih dalam pengaruh minuman keras dan saat ini dalam penanganan Medis Rumah Sakit Umum daerah Kota Kendari,” pungkasnya.

Artikulli paraprakBangun Sultra dengan Bertumpu Pada Agama, Budaya, dan Adat, Ruksamin: Sektor Pendidikan Menjadi Sasaran Utama
Artikulli tjetërPelatihan Manajemen Sekretariat dan Sosialisasi Aplikasi Gaspol Zona Timur, IMI Sultra Ditunjuk Jadi Tuan Rumah