DPW LIRA Sultra : Izin Pertambangan  PT Tiran Indonesia Lengkap

597
Ketgam : Dewan Pimpinan Wilayah Lira Sultra, Karmin, SH. Foto : IST

Penulis : Juan

KENDARI, BONDO.ID – Dewan Pimpinan Wilayah Lumbung Informasi Rakyat Sulawesi Tenggara menggelar Konferensi Pers terkait legalitas Izin Pertambangan PT Tiran Indonesia.

Dalam konferensinya itu, DPW Lira Sultra, Karmin SH menyebut legalitas PT Tiran Indonesia lengkap. Hal itu diungkapkannya di salah satu Warung Kopi di Kota Kendari, Rabu (18/5/2022)

Keterangan yang di berikan DPW Lira tersebut, setelah pihaknya melakukan penelusuran dari berbagai sumber. Didapatkan informasi jika perizinan PT Tiran Indonesia itu lengkap

Meski demikian, dirinya tidak menampik terkait adanya polemik kepemilikan terkait izin tersus atau Jetty PT Tiran Indonesia.

“Kita serahkan sepenuhnya kepada kedua belah pihak yakni antara Pemprov Sulawesi Tenggara yaitu Kabupaten Konawe Utara dan Provinsi Sulawesi Tengah Kabupaten Morowali,” ucapnya.

“Jadi kami harapkan PT Tiran Indonesia tetap bisa segera bekerja seperti biasa.Tidak boleh ada pihak yang menghalangi lagi, agar bisa selalu memberikan kontribusi ke negara dan
buat daerah juga,” tambahnya.

Terkait konferensi pers yang ia lakukan, Lanjut Karmin SH, DPW Lira memberikan tanggapan atau masukan secara obyektif kepada publik. Agar tidak ada saling sandra dan mencederai dalam komplik kepentingan di lokasi yang menjadi saling melaporkan.

“Intinya kita ingin ada investasi dan taat terhadap tata cara melakukan penambangan, terutama di sektor dampak lingkungan, karena nantinya jika ada dampak pasti masyarakat yang merasakannya,” ujarnya.

Ia menegaskan, PT Tiran Indonesia dalam beraktifitas selama ini telah memperhatikan serta memenuhi dari segi perizinan maupun ketaatan dalam sektor lingkungan.

“LIRA Sultra berpandangan, tidak ada lagi alasan untuk kita menghalang-halangi aktifitas pertambangan PT Tiran Indonesia,” tutupnya.(***)

Artikulli paraprakKadin dan Pemkab Konawe Sinergi Pacu Investasi di Bidang Peternakan dan Pengolahan Daging Sapi
Artikulli tjetërKuota 7.000 Bantuan, Bersama TNI Haliana Salurkan 650 di Pulau Binongko